Kitchen set merupakan bagian dari dapur tempat Anda melakukan kegiatan memasak. Menata peletakan kitchen set sangat penting agar Anda dapat memasak dengan nyaman dan tetap mempertahankan kesan estetika. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui ukuran kitchen set yang ideal agar kawasan dapur terlihat lebih cantik sehingga Anda bisa jauh lebih nyaman ketika memasak.
Bentuk dan ukuran dari kitchen set dapat disesuaikan dengan luas area dapur yang Anda miliki. Selain itu, Anda juga dapat memilih berbagai model dan konsep kitchen set sesuai selera. Mari simak artikel berikut ini untuk cari tahu ukuran kitchen set yang ideal untuk dapur Anda!
Ukuran Kitchen Set Ideal
Kitchen set merupakan rangkaian furnitur yang diletakkan pada bagian dapur yang didesain untuk memenuhi kebutuhan fungsional dan estetika. Kitchen set umumnya terdiri dari kabinet atas, kabinet bawah, meja kompor, bak cuci piring, meja dapur, rak, backsplash, dan ventilasi penyedot asap (cooker hood).
Desain dan ukuran kitchen set dapat bervariasi dan umumnya disesuaikan dengan area dapur. Contoh bentuk desain kitchen set yang umum digunakan adalah kitchen set berbentuk L, berbentuk I (Single line), berbentuk U, berbentuk G, atau bentuk island yang dilengkapi meja terpisah di tengah dapur.
Berikut merupakan beberapa ukuran ideal untuk masing-masing elemen dalam kitchen set yang dapat Anda jadikan acuan:
Tinggi Kitchen Set
Meja kitchen set berfungsi sebagai area kerja untuk kegiatan memasak pada umumnya seperti memotong, menyiapkan, dan menaruh bahan masakan. Meja kitchen set juga dapat digunakan untuk meletakkan peralatan masak elektronik seperti rice cooker, microwave, oven, mixer, dan lainnya.
Tinggi dari meja kitchen set ideal berkisar antara 85 cm hingga 110 cm yang diukur dari permukaan lantai. Tinggi kitchen set tentunya disesuaikan dengan posisi pinggang pengguna sehingga ketika memasak tidak perlu membungkuk atau berjinjit.
Lebar Kabinet Atas
Selanjutnya, kabinet atas merupakan bagian dari kitchen set yang memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan perlengkapan dapur seperti piring, mangkok, gelas, cangkir, dan alat memasak. Selain itu, kabinet atas juga dapat digunakan untuk menyimpan makanan kaleng, kemasan, atau bumbu makanan.
Kabinet atas biasanya berbentuk persegi atau persegi panjang dan bersekat di bagian dalamnya. Ukuran lebar kabinet kitchen set ideal berkisar antara 50-70 cm disesuaikan dengan kebutuhan.
Panjang dan Lebar Meja Kitchen
Meja dapur dalam kitchen set umumnya digunakan untuk menyiapkan dan melakukan persiapan memasak. Artinya, jika meja kitchen kurang lebar, maka aktivitas memasak akan sedikit terganggu. Lebar dari meja dapur yang ideal yaitu berkisar dari 50-70 cm. Sedangkan, untuk panjang kitchen set ideal biasanya berkisar 120-200 cm. Jika Anda memiliki area dapur yang luas dan banyak alat elektronik yang membutuhkan meja penyimpanan, maka panjang dan lebarnya dapat ditambahkan sesuai dengan kebutuhan.
Ukuran Tempat Cuci Piring
Selain kabinet dan meja, dalam rangkaian kitchen set terdapat juga bak cuci piring. Terdapat dua jenis bak cuci piring yang dapat dipilih yaitu yang single dan double. Ukuran untuk bak cuci piring biasanya berkisar antara 80-90 cm.
Jarak Antara Kabinet dengan Meja Kitchen
Jika sedang memasak, tentunya Anda membutuhkan ruangan yang cukup antara kabinet atas dengan meja dapur tempat Anda bekerja. Jarak antara kabinet atas dengan meja dapur harus disesuaikan agar tidak terlalu tinggi maupun terlalu rendah.
Jarak kabinet yang terlalu tinggi akan mempersulit Anda mengambil perlengkapan dapur di dalamnya. Namun, jika terlalu pendek, maka aktivitas memasak juga akan terasa kurang nyaman. Maka dari itu, ukuran jarak antara kabinet dan meja kitchen idealnya adalah 85-110 cm.
Cooker Hood
Pernahkah Anda merasa terlalu banyak asap dan aroma makanan yang menyebar ke seluruh sudut rumah ketika memasak? Meski terdengar sederhana, nyatanya hal ini bisa sedikit mengganggu. Untuk mengatasi asap dan aroma makanan berlebih ketika memasak, Anda dapat memanfaatkan cooker hood.
Cooker hood atau ventilasi penyedot asap merupakan komponen dari kitchen set yang berfungsi untuk menghisap uap, asap, serta partikel minyak ketika memasak. Cooker hood akan membantu Anda memperbaiki sirkulasi udara di dapur untuk menciptakan suasana memasak yang nyaman. Peletakan cooker hood biasanya berjarak 50-70 cm dari tungku kompor.
Faktor-faktor yang Memengaruhi Ukuran Kitchen Set
Ukuran kitchen set yang ideal akan berbeda-beda pada setiap dapur karena harus menyesuaikan kebutuhan pengguna masing-masing. Intinya, pembuatan kitchen set harus mengutamakan aspek fungsional dan kenyamanannya. Berikut merupakan beberapa faktor yang dapat Anda pertimbangkan untuk mendapat ukuran kitchen set yang ideal:
- Luas area ruangan dapur.
- Kebutuhan dan gaya hidup keluarga.
- Peralatan elektronik yang harus disimpan di dapur (kulkas, dispenser, magic com, oven).
- Sirkulasi dan pencahayaan.
- Desain kitchen set yang diimpikan.
- Estetika dan interior.
Tips Memilih Ukuran Kitchen Set
Memilih ukuran kitchen set ideal dapat menjadi tantangan tersendiri karena setiap area dapur memiliki luas yang berbeda-beda. Untuk itu, berikut adalah beberapa tips yang dapat dilakukan untuk menentukan ukuran kitchen set yang tepat:
1. Tips untuk Dapur Kecil
Jika Anda memiliki ukuran dapur yang kecil, fokuslah untuk menggunakan ruang secara efisien. Pertimbangkan untuk memilih model kitchen set yang kompak seperti model I atau L. Anda juga harus memperhatikan teknik penataan barang dapur yang teratur dan rapi agar menghemat tempat.
2. Tips untuk Dapur Besar
Di sisi lain, jika Anda memiliki dapur yang besar, maka ukuran kitchen set akan lebih fleksibel. Anda dapat memilih model kitchen set yang berbentuk G, L atau island dengan luas yang disesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu, Anda juga dapat memodifikasi kitchen set dengan menambahkan mini bar dan elemen dekoratif lainnya.
3. Tips untuk Dapur yang Tidak Beraturan
Untuk tipe dapur yang tidak beraturan, Anda dapat membuat kitchen set dengan desain custom. Sebaiknya, manfaatkan rak sudut dan kabinet untuk memaksimalkan setiap bagian dapur. Jangan lupa untuk membuat ruang untuk alur beraktivitas.
Setelah mengetahui ukuran kitchen set yang ideal, Anda mungkin sudah mulai membayangkan bentuk dan ukuran apa yang cocok untuk dapur Anda. Kitchen set umumnya dibuat menyerupai bentuk L atau U. Meski demikian, ukuran dan bentuknya tetap dapat disesuaikan dengan ruangan dapur Anda. Agar kitchen set yang dibuat dapat bertahan dalam jangka panjang, tentunya Anda perlu memilih material yang berkualitas tinggi.
Bingung mencari bahan material yang berkualitas dan premium? Produk dari Semen Merah Putih dapat menjadi andalan Anda! Jika ingin membuat kitchen set yang kokoh dan tahan lama, maka Anda bisa mencoba Semen Merah Putih Watershield, semen multiguna super premium dengan banyak keunggulan dibandingkan semen biasa. Tentunya sangat cocok digunakan untuk segala aplikasi bangunan seperti fondasi, dak beton, cor-coran, pasangan bata, plesteran, dan acian.
Selain itu, Semen Merah Putih Watershield juga dilengkapi dengan Teknologi Water Repellent yang memberikan Triple Protection pada bangunan, perlindungan rembes dari 3 sumber (luar, dalam, dan dari tanah), membuat bangunan kuat, lebih tahan lama, dan minim perawatan.
Ingin berkonsultasi lebih lanjut untuk informasi lebih lengkap tentang produk kami? Hubungi kami dan temukan solusi terbaik untuk pembangunan kitchen set impian Anda!