Beranda / Berita / Artikel / Lindungi rumah dengan 3 bahan bangunan tahan api ini
Senin, Maret 13 2017

Lindungi Rumah dengan 3 Bahan Bangunan Tahan Api Ini



Bahan bangunan tahan api mulai diminati masyarakat karena dinilai dapat meminimalkan risiko bahaya kebakaran. Sebelum memulai proses konstruksi, Anda dapat mempertimbangkan penggunaan material-material berikut ini untuk meningkatkan keamanan bangunan:

1. Kaca Tahan Api
Fireproof glass atau kaca tahan api adalah kaca khusus yang terdiri dari dua bagian, yaitu lapisan luar dan lapisan dalam. Kaca jenis ini menggunakan bahan baku tempered glass dengan kekuatan empat kali lebih besar dari kaca biasa sehingga memiliki ketahanan api yang tinggi. Jika terjadi kebakaran, kaca pada lapisan luar akan pecah terlebih dahulu sebelum kaca pada lapisan dalam. Hal ini dapat memperpanjang jangka waktu penetrasi api dan memperkecil risiko terjadinya kebakaran.

2. Beton
Beton merupakan salah satu bahan bangunan tahan api yang paling sering digunakan untuk konstruksi karena daya tahannya yang kuat. Ketahanan api pada beton juga lebih baik dari baja dan dibutuhkan waktu yang lama untuk panas api menembus beton. Karena kekuatannya, beton sering dijadikan bahan pelindung baja dalam struktur bangunan untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran.

3. Gips
Gips sering dianggap sebagai bahan yang rapuh, namun bahan ini memiliki ketahanan tinggi terhadap api. Beberapa jenis gips mengandung cairan kimia yang dapat menghambat proses pembakaran dan penyebaran api. Di samping itu, gips juga memiliki tekstur yang halus dan rapi sehingga baik digunakan untuk finishing.

Bahan-bahan di atas merupakan material yang dapat Anda pertimbangkan untuk meningkatkan keamanan bangunan. Selain bahan bangunan tahan api, Anda juga harus memerhatikan kualitas semen yang merupakan material utama dalam pembangunan. Untuk hasil bangunan lebih kuat dan tahan lama, gunakan semen berkualitas premium seperti Semen Merah Putih.
Share this page
 
TERBARU DARI KAMI
HUBUNGI KAMI
Gama Tower Lt. 43
Jl. HR. Rasuna Said Kav.C-22,
Jakarta Selatan, Indonesia
Telepon: +62 21 2188 9999
Fax: +62 21 2188 9991
 
phone logo
 
Layanan Bebas Pulsa
0800-1-12-1111
       
Copyright © 2016 PT Cemindo Gemilang. All Rights Reserved.