Beranda / Berita / Artikel / 3 ide furnitur hemat ruang dan bahan bangunan
Kamis, Juni 29 2017

3 Ide Furnitur Hemat Ruang dan Bahan Bangunan



Saat ini, model rumah minimalis semakin digemari. Model ini banyak diterapkan karena dapat membuat ruangan terlihat luas dan tidak terkesan penuh.  Selain dapat menghemat ruang, penggunaan furnitur multifungsi ini juga dapat menghemat bahan bangunan, karena meskipun seluruh fungsi ruangan terpenuhi, Anda tidak memerlukan ruang tambahan untuk furnitur-furnitur ini. Berikut contoh-contoh furnitur multifungsi yang dapat Anda gunakan di rumah Anda:

  1. Tangga Sebagai Tempat Penyimpanan

Trik ini mungkin sudah Anda ketahui sebelumnya. Tangga adalah bagian rumah yang mengambil cukup banyak ruang. Apabila area tangga tidak dimanfaatkan dengan maksimal, ruang yang digunakan untuk menempatkan tangga akan terbuang sia-sia. Salah satu fungsi lain tangga rumah adalah sebagai tempat penyimpanan. Bagian bawah tangga umumnya memiliki ruang, dan ruang kosong ini dapat dimanfaatkan menjadi lemari. Selain itu, anak-anak tangga juga dapat diubah menjadi multifungsi dengan menambahkan rak di bawah setiap anak tangga. Rak-rak tersebut dapat menjadi tempat penyimpanan yang baik. Ide pembuatan rak tersembunyi ini dapat membuat rumah terlihat lebih rapih dan terkesan luas. Selain rak penyimpanan, Anda juga dapat memanfaatkan bagian bawah anak tangga sebagai rak buku. Susunan buku dapat memberikan sentuhan artistik tertentu pada tangga.

  1. Rak di Bawah Tempat Tidur

Ide ini sudah cukup sering diaplikasikan pada kamar tidur rumah. Biasanya, bagian bawah tempat tidur dibiarkan bolong dan digunakan sebagai tempat penyimpanan kotak-kotak barang. Namun ternyata, bagian kolong tempat tidur juga dapat dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan. Penambahan rak pada bagian kolong tempat tidur dapat menghemat ruang, dan penempatan rak yang menyambung dengan tempat tidur juga dapat membuat kamar terlihat lebih rapi dan tertata. Selain rak penyimpanan, bagian kolong tempat tidur juga dapat diubah menjadi rak buku. Desain ini sangat cocok untuk penghuni kamar yang gemar membaca buku dan memiliki banyak koleksi buku.

  1. Meja Lipat Gantung

Ide ini adalah salah satu ide yang cukup menarik dan unik. Untuk menghemat ruang yang biasanya digunakan untuk penempatan meja, Anda dapat membuat meja lipat gantung yang menempel pada dinding. Umumnya, meja lipat gantung terbuat dari kayu yang diberi rantai untuk menahan meja pada sudut tertentu. Meja jenis ini terbilang cukup kuat karena menempel pada dinding semen, dan meja ini tentunya dapat menghemat cukup banyak ruang. Anda hanya perlu menyediakan kursi di sekitar meja lipat. Meja lipat gantung dapat Anda terapkan untuk meja belajar, meja kerja, maupun meja dapur. Kekurangan meja lipat gantung adalah meja ini tidak dapat diberi hiasan, karena setelah selesai digunakan, meja ini akan dilipat kembali.

Pemilihan furnitur-furnitur multifungsi tersebut dapat mempercantik tampilan ruangan pada rumah Anda, juga dapat menghemat ruang dan biaya bahan bangunan. Furnitur multifungsi umumnya terlihat simpel dan elegan, maka furnitur jenis ini cocok digunakan untuk rumah-rumah dengan desain minimalis. Meskipun begitu, ide-ide di atas juga dapat Anda sesuaikan dengan konsep bangunan. Sebelum mulai memilih furnitur multifungsi, pastikan bahwa bangunan rumah Anda kuat dan tahan lama. Gunakanlah semen yang berkualitas seperti Semen Merah Putih untuk konstruksi rumah Anda.

Share this page
 
TERBARU DARI KAMI
HUBUNGI KAMI
Gama Tower Lt. 43
Jl. HR. Rasuna Said Kav.C-22,
Jakarta Selatan, Indonesia
Telepon: +62 21 2188 9999
Fax: +62 21 2188 9991
 
phone logo
 
Layanan Bebas Pulsa
0800-1-12-1111
       
Copyright © 2016 PT Cemindo Gemilang. All Rights Reserved.